
Viral, Turis Perempuan Jepang Dilecehkan di Jalanan India saat Festival
NEW DELHI, iNews.id – Sebuah video seorang turis wanita dari Jepang yang dilecehkan oleh beberapa pria di India menjadi viral di media sosial. Dalam tayangan berdurasi 24 detik itu, sekelompok pria termasuk anak-anak mencoret-coret tubuh dan wajah turis yang tampak sendirian.
Insiden itu diketahui terjadi saat perayaan Hindu Holi di jalan-jalan New Delhi, dekat hotel tempat dia menginap, seperti dikutip dari The Straits Times.
Selain dilumuri berbagai cairan dan semprotan berwarna serta dilempari telur, tubuh korban berusia 22 tahun itu juga disentuh di bagian dada oleh pelaku. Bahkan berhasil membalas dengan menampar wajah pelaku saat disentuh.
Dalam video tersebut, turis terdengar berteriak, “Sakit, sakit”.
Sementara itu, seorang pria di lokasi terlihat berusaha melindungi korban dari pelaku. Wanita itu kemudian meninggalkan lokasi menuju sebuah jalan kecil.
Video itu memicu kemarahan di kalangan netizen di India. Banyak yang mendorong polisi untuk bertindak. Akibatnya, tiga orang termasuk anak di bawah umur ditangkap Sabtu lalu.
Korban tidak melaporkan kejadian tersebut ke polisi. Dalam sebuah tweet pada hari Jumat, wanita itu mengatakan dia berada di Bangladesh dan baik-baik saja.
Ketua Komisi Nasional Wanita Delhi, Swati Maliwal, menggambarkan perlakuan itu sebagai “benar-benar memalukan”.
Dia mendesak polisi untuk melakukan penyelidikan atas insiden tersebut dan mendesak agar hasilnya dipublikasikan.
Editor: Anton Suhartono
Ikuti iNews di Google Berita
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Pengiklan. Wartawan iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.